Tag Archives: HYIP

Inter-Metro Fund (IMF): Khayalan Tingkat Tinggi

WHAT THEY SAID…

Khayalan ini setinggi-tingginya…. Seindah-indahnya…

PETERPAN : lagu “Khayalan Tingkat Tinggi”

—–oOo—–

Salah satu tujuan saya ketika memulai blog ini (dan thread “Jangan Serakah” di kaskus.us), selain untuk berdiskusi mengenai investasi dan spekulasi, adalah juga untuk memberikan peringatan tentang berbagai program “investasi” (dalam tanda kutip) yang tidak benar. Salah satu tipe program ini adalah HYIP (High Yield Investment Program). Meskipun memakai label ‘Investasi’, HYIP sama sekali tidak memenuhi prasyarat untuk bisa disebut sebagai investasi.

Cara paling mudah untuk mengenali sesuatu produk sebagai HYIP adalah dari tingkat return/hasil yang tidak realistis. Ciri lain dari  program HYIP adalah tidak adanya  informasi yang jelas mengenai  mengenai pengelolaan uang itu. Biasanya suatu HYIP hanya mengklaim bahwa uang itu diinvestasikan di bursa saham/forex/komoditas/dll tanpa bisa memberikan bukti. Kebanyakan pengelola HYIP tidak mempunyai kantor yang jelas dan hanya bermodalkan sebuah situs di internet, meskipun ada beberapa program HYIP ukuran ‘super’ yang bisa menyewa atau bahkan membeli lokasi usaha sendiri. Continue reading

381 Comments

Filed under SCAM/Penipuan